$type=ticker$count=12$cols=4$cate=0

Pergantian Kabinet BEM FIB Akan Segera Terwujud

Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) FIB merupakan organisasi yang mengkoordinir hampir seluruh kegiatan mahasiswa di FIB. Sampai pergantian tahu...

Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) FIB merupakan organisasi yang mengkoordinir hampir seluruh kegiatan mahasiswa di FIB. Sampai pergantian tahun, BEM FIB belum juga melakukan pergantian kabinet. Dewan Mahasiswa (DEMA) kesulitan mencari kandidat Presiden BEM FIB.

BEM FIB merupakan wadah bagi mahasiswa untuk menyalurkan aspirasi, kritik, dan keluhan mengenai permasalahan yang terdapat di Fakultas Ilmu Budaya. Ketika pangkal dan wadah layanan umat mengalami kekacauan sudah barang tentu berdampak pada fakultas. Kemunduran reorganisasi yang dialami BEM tidak membuat kinerja BEM mengalami kemacetan. “Kemunduran ini tidak mempengaruhi pelayanan dari BEM sendiri, pelayanan kepada mahasiswa pun tetap dijalankan. Tanggung jawab moril BEM harus tetap dijalankan, walaupun masih dibawah pimpinan presiden lama”, ujar Kukuh selaku Ketua DEMA.

Presiden BEM FIB, Andri Setiawan, menjelaskan sebenarnya untuk kepengurusan saya sendiri berakhir bulan Maret. Sesuai matrikulasi, kami juga telah menyelenggarakan rapat pleno kedua pada tanggal 12 Maret 2016. Namun, hingga Juni 2016, belum ada capres dan cawapres yang mendaftar di KPU FIB, sehingga reorganisasi belum dilakukan. Menurutnya, salah satu kendala belum adanya pergantian kepengurusan bukan hanya dipengaruhi oleh BEM sendiri, melainkan ideologisasi dan kaderisasi yang belum maksimal mempersiapkan calon yang akan melanjutkanya di BEM. Ia menambahkan, dari internal BEM sendiri ada yang potensial untuk maju menjadi capres maupun cawapres. Namun beberapa diantaranya telah memiliki amanah organisasi lain, sehingga masih banyak pertimbangan yang mereka lakukan untuk maju sebagai capres-cawapres.

Faktor lain yang menjadi kendala mundurnya kepengurusan ini sebenarnya minimnya minat berorganisasi dari mahasiswa FIB. Hal ini kemudian dijelaskan oleh Kukuh selaku Ketua DEMA,”Memang minat mahasiswa untuk berorganisasi di BEM, DEMA maupun HMP sedang minim regenerasi. Sebenarnya siapapun berhak maju menjadi presiden BEM tapi kecenderungan teman-teman kampus di UNS khususnya di FIB berpikir seolah-olah BEM itu yang punya hanya anak BEM.”  Menurutnya, hal ini menjadi salah faktor dan kendala yang serius, karena semua mahasiswa FIB pun bisa menjadi presiden BEM asalkan memiliki riwayat berorganisasi di UKM atau HMP.

 DEMA yang memiliki tugas mengontrol dan mengevaluasi BEM dan fakultas merasa sedikit kecewa dengan adanya ini. Perasaan iri pun muncul ketika melihat dan mendengar BEM di fakultas lain telah melakukan reorganisasi.

Tapi, tampaknya kegundahan yang dirasakan selama ini akan segera berakhir dengan telah adanya kedua pasangan yang maju dalam pemira 19-20 September nanti. Ada kedua pasangan yang akan maju dalam pemira nanti, yaitu pasangan Mustofa-Laely dan pasangan Miftah-Vita. Mustofa Adi Nugroho merupakan mahasiswa Ilmu Sejarah 2013 dan Laely Saptati merupakan mahasiswa Sastra Inggris 2015. Pasangan lainnya yaitu Miftah merupakan mahasiswa Sastra Arab 2015 dan Vita merupakan mahasiswa Sastra Inggris 2015.

            DEMA telah membatasi waktu pergantian kabinet sampai dengan Juni. Ia juga menambahkan kriteria dari calon presiden dan calon wakil presiden. “Disini DEMA dan KPU memiliki kriteria capres dan cawapres seperti pada tahun-tahun sebelumnya, yaitu presiden berasal dari angkatan 2013 atau 2014, memiliki IPK diatas 3,0, dan dilengkapi dengan memiliki pengalaman berorganisasi, baik UKM maupun HMP,” ujar Kukuh pada bulan Juni yang lalu.

          Namun, tampaknya kriteria capres-cawapres yang maju dalam pemira kali ini tidak semuanya diindahkan. Hal itu terlihat bahwa dari kedua calon, hampir semuanya merupakan angkatan 2015. Padahal, kriteria capres-cawapres yang disepakati oleh DEMA dan KPU, calon presiden berasal dari angkatan 2013 atau 2014.[]



Purwanti, Nur Azizah

COMMENTS

BLOGGER: 4
  1. Bukan tidak diindahkan hanya saja ada regulasi tersendiri ketika hal itu memang diperlukan, ketika mahasiswa 2014 dan 2013 tidak ada lagi yang mau mencalonkan dirinya menjadi presiden BEM maka kenapa tidak diberikan ruang dan kesempatan bagi mahasiswa 2015 yang berkompeten dan memiliki kesadaran serta inisiatif untuk menjadikan FIB lebih baik.

    BalasHapus
  2. Bukan tidak diindahkan hanya saja ada regulasi tersendiri ketika hal itu memang diperlukan, ketika mahasiswa 2014 dan 2013 tidak ada lagi yang mau mencalonkan dirinya menjadi presiden BEM maka kenapa tidak diberikan ruang dan kesempatan bagi mahasiswa 2015 yang berkompeten dan memiliki kesadaran serta inisiatif untuk menjadikan FIB lebih baik.

    BalasHapus
  3. Kalo dari Dema dan KPU sebenarnya sudah memberikan kesempatan kepada teman2 Mahasiswa FIB angkatan 2013, 2014 namun teman2 dari kedua angkatan tersebut tidak kunjung mendaftarkan diri, selain karena faktor akademis misal sudah banyak angkatan 2013 yang mempersiapkan tugas akhir (skripsi/ TA) sedangkan angkatan 2014 sudah banyak menerima amanah di organisasi lain. Angkatan berapapun yang nanti menjadi presiden BEM itulah generasi terbaik di FIB saat ini.

    BalasHapus
  4. Baik. Terima kasih. Semoga yang terpilih menjadi presiden BEM FIB dapat mengemban amanahnya dengan sebaik mungkin.

    BalasHapus

Nama

BULETIN,2,E-PAPER,2,GALERI,4,KABAR KADE,2,KAMPUS,3,NYASTRA,1,PUISI,1,SOLO,1,
ltr
item
LPM KALPADRUMA: Pergantian Kabinet BEM FIB Akan Segera Terwujud
Pergantian Kabinet BEM FIB Akan Segera Terwujud
LPM KALPADRUMA
https://chrisnatp.blogspot.com/2016/09/pergantian-kabinet-bem-fib-akan-segera.html
https://chrisnatp.blogspot.com/
http://chrisnatp.blogspot.com/
http://chrisnatp.blogspot.com/2016/09/pergantian-kabinet-bem-fib-akan-segera.html
true
631240737987887004
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy